Edukasi Bencana Tsunami Pada Iklan Marjan Versi Baruna Dalam Perspektif Hiperrealitas Budrillard

Anas Guruh Harianto, Fairuz Nawaf Firkhan, Muhammad Ramadian Ali Fikri, Ramdan Adriyan Syah, Tsuwaibatul Aslamiyyah An-nur

Abstract


Iklan adalah suatu bentuk komunikasi pemasaran yang digunakan oleh perusahaan atau
organisasi untuk mempromosikan produk, layanan, atau merek mereka kepada target
pasar. Iklan edukasi bencana tsunami adalah jenis iklan yang bertujuan untuk memberikan informasi dan pengetahuan kepada masyarakat mengenai bencana tsunami, serta memberikan edukasi tentang cara menghadapi, mengurangi risiko, dan bertindak dalam situasi darurat saat terjadi bencana tsunami. Iklan marjan versi Baruna yang fokus pada edukasi bencana tsunami, menggunakan perspektif hiperrealitas yang dipopulerkan oleh Jean Baudrillard. Tujuan penelitian ini adalah untuk memahami bagaimana iklan ini
memberikan edukasi tentang bencana tsunami dengan memanfaatkan hiperrealitas dalam
menciptakan pengalaman yang intens dan menggugah emosi. Penelitian ini menggunakan
metode pendekatan kualitatif. Teori hiperrealitas Baudrillard digunakan sebagai kerangka
teoritis untuk menafsirkan makna dan dampak yang dimiliki oleh iklan ini. Hasil analisis
menunjukkan bahwa iklan marjan versi Baruna menggunakan strategi hiperrealitas untuk
menciptakan simulasi pengalaman bencana tsunami. Melalui penggunaan efek khusus,
narasi dramatis, dan perangkat elektronik yang memperkuat pengalaman visual, iklan ini
memproduksi realitas yang melebihi referensi aktual bencana tsunami. Dalam perspektif
hiperrealitas, iklan ini menciptakan simulasi yang mengaburkan batas antara realitas dan
representasinya, mempengaruhi emosi audiens dan mendorong mereka untuk bertindak.


Full Text:

PDF

References


Iwan G Tejakusuma.(2005). Analisis pasca Bencana Tsunami Aceh.

Nanin Trianawati Sugito, ST., Mt. (2008). Tsunami. Universitas Pendidikan Indonesia.

Pratikto, Widi A. (2005). Pengelolaan Wilayah Pesisir dan Pulau-pulau Kecil Berbasis Mitigasi

Bencana, Seminar Nasional Sistem Manajemen Air Untuk Menata Kehidupan, Kelompok

Penelitian Sumber Daya Air. ITB Bandung.

M. Reza Cordova. (2017). Pencemaran Plastik di Laut. Kelompok Penelitian Pencemaran Laut

dan Bioremediasi, Pusat Penelitian Oseanografi-LIPI, Jakarta

Asia. dan Arifin, M. Z. (2017). Dampak Sampah Plastik Bagi Ekosistem Laut. Jurnal Ilmiah.

Herlinda Fitria. (2015). Hiperrealitas Dalam Media Sosial Media (Studi Kasus : Makan Cantik Di

Senopati Pada Masyarakat Perkotaan). Program S1 Sosiologi Universitas.

Analisis Budaya Visual Menggunakan Teori Hiperrealitas Bencana Tsunami Untuk Menjaga Laut

Agar Tidak Penuh Dengan Sampah

Anas Guruh Harianto

, Fairuz Nawaf Firkhan

, Muhammad Ramadian Ali Fikri

,

Ramdan Adriyan Syah

, Tsuwaibatul Aslamiyyah An-nur

(© 2023)

Gede Agus Siswadi. (2005). Hiperrealitas Di Media Sosial Dalam Perspektif Simulakra Jean

Baudrillard

Anastasia Yuni Widyaningrum, Yuli Nugraheni. (2021). Hiperrealitas Makna Kesenangan dalam

Iklan Bertema Gaya Hidup di Media Sosial. Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Katolik

Widya Mandala Surabaya.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.


Program Studi Desain Komunikasi Visual, Fakultas Bahasa dan Seni, Universitas Indraprasta PGRI

Alamat: Kampus A Gedung 1, Lantai 2 | Jl. Nangka No. 58 C (TB. Simatupang), Kel. Tanjung Barat, Kec. Jagakarsa, Jakarta Selatan 12530, Jakarta, Indonesia.
Tlp: (021) 7818718 – 78835283 (ext. 122) | Tutup hari Minggu dan hari libur nasional Indonesia
Jam Kerja: 09.00 AM – 08.00 PM

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.