Mitos Kebaikan Dan Kejahatan Dalam Visualisasi Warna Pada Iklan Susu Bear Brand 2021

Ahmad Dwi Ardiyanto, Fuad Abdul Falik, Ianah Apriyanih

Abstract


Iklan memiliki peran yang sangat penting sebagai sumber utama pendapatan dan faktorpenentu keberlanjutan bisnis. Selain memacu pertumbuhan industri media seperti televisi,iklan juga memungkinkan perusahaan untuk bertahan dalam persaingan yang ketat. Bagprodusen, iklan bukan hanya sebagai alat promosi untuk memperkenalkan produk ataujasa, tetapi juga sebagai sarana untuk membangun citra yang positif di mata konsumenterkait dengan produk yang ditawarkan. Salah satu merek susu steril yang terkenal adalah BearBrand, produk dari Nestle, yang terkenal sebagai perusahaan yang sangat menjunjung tinggi standar sterilisasi, kebersihan, dan kesehatan di antara produsen susu lainnya di seluruh dunia. Nestle telah beroperasi di Indonesia sejak tahun 1971. Salah satu iklan Bear Brand yang menarik untuk diteliti adalah iklan Bear Brand Edisi 2021 yang menampilkangambar seekor naga. Tujuan dari penelitian ini adalah mengidentifikasi adanya teori mitosyang terdapat dalam iklan susu tersebut. Metode penelitian yang digunakan adalahpenelitian deskriptif kualitatif yang dianalisis secara mendalam dengan menggunakanpendekatan semiotika berdasarkan model Roland Barthes. Dalam proses pemahamanterhadap tanda-tanda yang terdapat dalam iklan, dilakukan analisis terperinci terhadap struktur-struktur yang terbentuk. Hasil penelitian menunjukkan adanya mitos yang terdapat dalam iklan tersebut. Salah satu mitos yang terlihat adalah penggunaan warna berdasarkan keyakinan budaya bahwa warna putih melambangkan kemurnian, sedangkan warna hitam dianggap sebagai sesuatu yang negatif atau buruk. Mitos ini tampak karena budaya masyarakat cenderung tertarik pada elemen visual yang menarik, sehingga iklan memberikan harapan kepada penonton mengenai kualitas produk yang diiklankan.

Full Text:

PDF

References


Alex Sobur, Analisis Media Suatu Pengantar untuk Aanalisis Wacana, Analisis Semiotika dan

Analisis Framing (Cet. V, Bandung: Remaja Rosdakarya, 2009), h. 30.

Pingit Aria, Percaya Iklan Televisi http://bisnis.tempo.co. File dalam bentuk digital. (Diakses

pada Tanggal 08 Juli 2022).

Nestle https://www.nestle.co.id(Diakses pada Tanggal 08 Juli 2022)

Irawan Soeharto, Metode Penelitian Sosial (Bandung: PT. Remaja Rosdakarya, 2011), h. 70.

https://www.nestle.co.id/ina (Diakses pada Tanggal 08 Juli 2022)

https://id.wikipedia.org/wiki/Naga (Diakses pada Tanggal 08 Juli 2022)

Arthur Asa Berger, Pengantar Semiotika: Tanda-tanda dalam Kebudayaan Kontemporer (Cet:I:

Yogyakarta, Tiara Wacana, 2010). h. 36.

https://books.google.co.id/books (Diakses pada Tanggal 08 Juli 2022)


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.


Program Studi Desain Komunikasi Visual, Fakultas Bahasa dan Seni, Universitas Indraprasta PGRI

Alamat: Kampus A Gedung 1, Lantai 2 | Jl. Nangka No. 58 C (TB. Simatupang), Kel. Tanjung Barat, Kec. Jagakarsa, Jakarta Selatan 12530, Jakarta, Indonesia.
Tlp: (021) 7818718 – 78835283 (ext. 122) | Tutup hari Minggu dan hari libur nasional Indonesia
Jam Kerja: 09.00 AM – 08.00 PM

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.