ANALISIS PENGENDALIAN BIAYA DAN JADWAL PROYEK AKIBAT ADANYA PERUBAHAN DESAIN PADA PROYEK RUMAH SUSUN X DI DKI JAKARTA

Arviga Bigwanto

Abstract


Abstrak: Penyimpangan terhadap terhadap waktu dan biaya pada umumnya menjadi masalah
utama dalam pengerjaan proyek. Diperlukan metode yang tepat untuk mengukur tingkat
pencapaian proyek yang dapat menunjukkan kondisi proyek dengan tepat. Pada Proyek
Pembangunan Rusun Tingkat Tinggi X di DKI Jakarta, terjadi keterlambatan pekerjaan yang
disebabkan oleh terhambatnya proses perizinan. Selain berdampak pada jadwal yang telah
ditetapkan, hal tersebut juga berpotensi untuk menimbulkan perubahan pada biaya proyek. Untuk
mengatasi hal tersebut, PT. BAP melakukan perubahan pada metode struktur gedung dari
konvensional menjadi lebih modern, yaitu dengan menggunakan metode beton pracetak
(precast).Penelitian ini bertujuan menganalisis dampak penggunakan metode precast terhadap
pengendalian biaya dan jadwal pada proyek di mana ruang lingkup penelitian dibatasi pada
pembahasan perubahanmetodestrukturpadakomponen struktur balok dan plat lantai. Literatur yang
akan dibahas meliputi manajemen konstruksi, pengendalian biaya dan jadwal proyek konstruksi
serta metode konsep nilai hasil (earnedvalue).Metodologi penelitian kuantitatif dipilih dengan
menggunakan analisis perhitungan dari data-data sekunder yang sesuai dengan literatur.
Diharapkan hasil penelitian ini dapat membantu kontraktor dalam menentukan langkah yang tepat
untuk mengatasi masalah yang ada dan menambah khasanah ilmu pengetahuan di bidang
manajemen konstruksi.
Kata Kunci: metode precast, pengendalian biaya, pengendalianjadwal, konsep nilai hasil


References


DAFTAR PUSTAKA

Ervianto, Wlfram I. (2005). Manajemen Proyek

Konstruksi. Yogyakarta: Andi Offset.

Hosen, R. Z. (2010). Bahan Kuliah Manajemen

Proyek. SENASTEK IV.

Najoan, JT., Tjakra, Pratasis. (2016). Analisis

Metode Pelaksanaan Plat Precast Dengan

Plat Konvensional Ditinjau Dari Waktu

dan Biaya. Jurnal Sipil Statistik, Vol. 4 No.

Soeharto, I. (2001). Manajemen Proyek (Dari

Konseptual Sampai Operasional). Jakarta:

Erlangga.

Solomon, P. (2002). Using CMMI

toImproveEarnedValue Management.

SoftwareEngineeringProcess

Management – Technical Notes, 1 – 23.

Tarore, H., Malingkas, G. Y., &Walangitan, D. R.

(2012). Pengendalian Waktu Dan Biaya

Pada Tahap Pelaksanaan Proyek Dengan

Menggunakan Metode Nilai Hasil. Jurnal

Sipil Statik, 44-52.

Wilkens, T. T. (1999).

EarnedValueClearandSimple. Jurnal

Engineering USA, United States.




DOI: https://doi.org/10.30998/snkkb.v1i1.3865

Refbacks

  • There are currently no refbacks.