SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN SAUS TERBAIK DENGAN METODE SIMPLE ADDITIVE WEIGHTING (SAW)

Gugun Wisetyo, Sri Melati Sagita

Abstract


Gerai Kapten Sosis bergerak dibidang kuliner yang menyediakan berbagai macam pilihan topping/saus. Banyaknya pilihan ini membuat pelanggan sulit menentukan pilihan sehingga pegawai harus menjelaskan berbagai kelebihan dan kekurangan secara verbal serta memberikan semacam printouts berisi penjelasan singkat tentang produk saus yang ditawarkan, hal ini mengakibatkan panjangnya antrian pelanggan karena proses ini terjadi di loket kasir. Penulis menjadikan hal ini sebagai tujuan dari penelitian dalam membuat sistem pendukung keputusan pemilihan saus terbaik pada gerai kapten sosis dengan metode simple additive weighting berbasis java. Dengan menggunakan metode simple additive weighting hasil perhitungan akan lebih akurat karena didasarkan pada nilai kriteria dan bobot yang sudah ditentukan. Hasil penelitian ini menyatakan bahwa dari 7 sampel saus, didapat nilai tertinggi adalah V3 dengan nilai 0,832, yang artinya saus tersebut merupakan saus terbaik kapten sosis. Penulis akan memisahkan loket pemesanan dengan loket pembayaran, di loket pemesanan akan terdapat device yang sudah terpasang aplikasi pemilihan saus terbaik sehingga dapat menciptakan  pelayanan pembelian yang efektif dan efesien.


Full Text:

PDF

References


Kurnianingsih, K., & Achsa, A. (2022). Analisis Pengaruh Citra Merek dan Promosi Terhadap Keputusan Minat Beli Konsumen (Studi Kasus : Mie Gacoan Magelang). Economic and Education Journal (Ecoducation), 4(2). https://doi.org/10.33503/ecoducation.v4i2.2019

Njoto, T. K. (2016). Cita Rasa Dan Variasi Produk Terhadap Keputusan Pembelian Konsumen Bumi Anugerah. Jurnal Manajemen Dan Start-Up Bisnis, 1(4).

Nugroho, T. T., Najib, M., & Kirbrandoko, K. (2018). Penentuan Daya Saing Berbasis Analisis Kompetensi Inti (Studi Kasus Pada Ekowisata Bakau Di Jawa Timur). Matrik : Jurnal Manajemen, Strategi Bisnis Dan Kewirausahaan.

Rusiawan, W., Pamungkas, S. A., Permanasari, D., Hariawan, P., Wijayanti, S. C., Nur Pajriyah, A., Parasian, W., Abdi, B., Kurniawan, M. H., Wira, S., Gutama, D., & Mafiroh, R. (2017). Data Statistik Hasil Survei Khusus Ekonomi Kreatif. Badan Ekonomi Kreatif, 10(2).

Setiadi, A., Yunita, Y., & Ningsih, A. R. (2018). Penerapan Metode Simple Additive Weighting(SAW) Untuk Pemilihan Siswa Terbaik. Jurnal Sisfokom (Sistem Informasi Dan Komputer), 7(2). https://doi.org/10.32736/sisfokom.v7i2.572

Susanti, M. I., & Wasiyanti, S. (2017). Metode Simple Additive Weighting ( Saw ) Dalam Penentuan Pemberian Beasiswa Pada Siswa Sekolah Menengah Atas. Jurnal Swabumi, 5(ISSN: 2355-990).

Sutabri, T. (2012). Analisa Sistem Akuntansi. In Andi Ofset.

Syafrizal, M. (2010). Sistem Pendukung Keputusan (Decision Support System) Melwin Syafrizal. In Jurnal DASI (Vol. 11, Issue 3).

Tyoso, J. S. P. (2016). Sistem Informasi Manajemen - Google Books. Jaluanto Sunu Punjul Tyoso.

W. Satzinger, J., B. Jackson, R., & D. Burd, S. (2012). System Analysis and Design in A Changing World. In USA: Cengage Learning




DOI: https://doi.org/10.30998/semnasristek.v8i01.7179

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Prosiding Semnas Ristek indexed by: