Perancangan Sistem Pendukung Perkuliahan Berbasis Elektronik Menggunakan Chamilo Learning Management System

Selli Mariko

Abstract


Kegiatan kuliah adalah fase utama dalam proses transfer pengetahuan antara dosen dan mahasiswa. Oleh karena itu, seorang dosen harus menyiapkan kegiatan perkuliahan dengan sistematis supaya perkuliahan dapat berjalan dengan baik. Namun ada beberapa hal yang menyebabkan perkuliahan tidak bisa dilakukan secara langsung secara tatap muka di kelas, diantaranya: (1). Dosen melakukan kegiatan Tri Dharma lain di luar pengajaran misal penelitian dan pengabdian kepada masyarakat; (2) Tugas ganda dosen sebagai struktural di Lembaga; (3) Seminar dan kegiatan ilmiah lainnya baik di forum nasional dan internasional yang mengharuskan dosen meninggalkan kelas. Pemanfaatan alat teknologi informasi adalah jawaban untuk masalah ini. Ada banyak platform yang tersedia untuk mendukung proses kuliah, baik berbayar maupun gratis. Pada kesempatan ini penulis akan mengembangkan LMS (Learning Management System) menggunakan "Chamilo LMS". Tujuan utama penulisan artikel ini adalah untuk memberikan pengetahuan kepada dosen untuk membuat alat yang dapat mendukung perkuliahan apabila tidak memungkinkan tatap muka secara langsung di kelas. Beberapa manfaat lain dari menulis artikel ini termasuk (1) Materi kuliah dapat disajikan secara sistematis; (2) Meningkatkan kemampuan dosen untuk menggunakan perangkat teknologi informasi.


Full Text:

PDF

References


Abdulmajid, N.W, dkk. (2017). Penerapan eLearning Sebagai Pendukung Adaptive Learning dan Peningkatan Kompetensi Siswa SMK di Kabupaten Bantul. Jurnal Taman Vokasi, 05(02), 170-182.

Batubara, H. H. (2018). Pembelajaran Berbasis Web Dengan Moodle Versi 3.4. Yogyakarta: Penerbit Deepublish.

Dalu, Z. C. A. & Rohman, M. (2019). Pengembangan eLearning sebagai Media pembelajaransimulasi dan kommunikasi digital bagi siswa SMK. JUPITER Jurnal Pendidikan Teknik Elektro, 04(01), 25-33.

Hamun, N. S. (2013). Keefektifan eLearning Sebagai Media Pembelajaran (Studi Evaluasi Model Pembelajaran eLearning SMKTelkom Sandhy Putra Purwokerto, Jurnal Pendidikan Vokasi PPs Universita Negeri Yogyakarta, (03)01, 90-102.

Hartanto, W. (2016). Penggunaan E-Learning Sebagai Media Pembelajaran. Jurnal Pendidikan Ekonomi Universitas Negeri Jember, 10(01), 1-15.

Kusuma, A. (2011). E-Learning Dalam Pembelajaran. Jurnal Ilmu Tarbiyah dan Keguruan Lentera Pendidikan, 14(01), 35-51.

Mulyani, Sri. (2016). Metode Analisis dan Perancangan Sistem. Bandung: ABDI Sistematika.

Nugroho, Adi. (2010). Rekayasa Perangkat Lunak Berorientasi Objek dengan Metode USDP (Unified Softwaer Development Process). Yogyaarta: Penerbit ANDI.

Piskurich, G. M. (2003). Preparing Learners For eLearning. San Francisco: Pfeiffer, John Wiley & Sons, Inc.

Saifudin, M.F. (2017). eLearning Dalam Persepsi Mahasiswa. Jurnal Varidika Kajian Penelitian Pendidikan, 29(02), 102-108.

Simanihuruk, L., dkk. (2019). eLearning : Implementasi, Strategi dan Inovasinya. Jakarta: Yayasan Kita Menulis.

Suwastika, I W. K. (2018). Pengaruh eLearning Sebagai Salah Satu Media Pembelajaran Berbasis Teknologi Informasi Terhadap Motivasi Belajar Mahasiswa. Jurnal Sistem dan Informatika, 13(4), 4.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Faculty of Mathematics and Sciences
Universitas Indraprasta PGRI

Address: Jl. Raya Tengah No. 80, Kel. Gedong, Kec. Pasar Rebo, Jakarta Timur 13760 , Jakarta, Indonesia. 
Phone: +62 (021) 7818718 – 78835283 | Close in sunday and public holidays in Indonesia
Work Hours: 09.00 AM – 08.00 PM
Best hours to visit: From 9 am to 11 am or after 3 pm. The busiest times are between 11 am and 3 pm. 

Creative Commons License
Prosiding Seminar Nasional Sains 2020 is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License