PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN THINK TALK WRITE (TTW) TERHADAP KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIKA SISWA

Nurul Hikmah, Peny Puji Astuty, Seruni Seruni

Abstract


Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui adanya pengaruh model pembelajaran Think Talk Write (TTW) terhadap kemampuan komunikasi matematika siswa. Metode penelitian yang digunakan adalah quasi eksperiment. Penelitian ini dibagi menjadi dua kelas yaitu kelas eksperimen dengan model pembelajaran Think Talk Write (TTW) dan kelas kontrol dengan model pembelajaran Think Pair Share (TPS). Populasi dalam penelitian ini adalah siswa MAN 4 Bekasi kelas X tahun ajaran 2018/2019. Banyak sampel pada kelas eksperimen sebanyak 20 siswa dan kelas kontrol sebanyak 20 siswa. Adapun teknik pengambilan sampel, peneliti menggunakan teknik purposive sampling. Pengukuran dan pengambilan data kemampuan komunikasi matematika menggunakan instrumen tes tertulis bentuk essay. Sebelumnya soal telah divalidasi sehingga selanjutnya dilakukan uji persyaratan analisis data yaitu uji normalitas menggunakan uji Lilliefors didapat data kelas eksperimen dan kelas kontrol berdistribusi normal. Uji homogenitas menggunakan uji Fisher didapat data kelas eksperimen dan kelas kontrol memiliki varian yang sama atau bersifat homogen. Berdasarkan uji hipotesis penelitian diperoleh thitung > ttabel maka H1 diterima dan H0 ditolak. Sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh model pembelajaran Think Talk Write (TTW) terhadap kemampuan komunikasi matematika siswa. Sehingga model pembelajaran tersebut dapat dijadikan alternatif bagi guru dalam melaksanakan pembelajarannya untuk menciptakan suasana belajar yang efektif, aktif dan menyenangkan.

Full Text:

PDF

References


Andini, Dinda Qori. (2016). Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Think Talk Write (TTW) terhadap Kemampuan Komunikasi Matematis Siswa. Skripsi. Jakarta: Universitas Indraprasta PGRI.

Aunurrahman. (2010). Belajar dan Pembelajaran. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.

Fitrah, Muh. (2016). Model Pembelajaran Matematika Sekolah Kajian Perspektif Berdasarkan Teori dan Hasil Riset. Yogyakarta: Deepublish.

Hamdayama, J. (2014). Model dan Metode Pembelajaran Kreatif dan Berkarakter. Jakarta: Ghalia Indonesia.

Hutomo, Brend. (2015). Teori Komunikasi. Jakarta: Universitas Terbuka.

Putri, A. M. (2013). Perbedaan Kemampuan Pemahaman Konsep dan Komunikasi Matematik antara Siswa yang Diberi Pembelajaran Kooperatif Tipe Think Talk Write (TTW) dengan Pembelajaran Langsung. Medan.

Ramdani, Y. (2012). Pengembangan Instrumen dan Bahan Ajar untuk Meningkatkan Kemampuan Komunikasi, Penalaran dan Koneksi Matematis dalam Konsep Integral. Jurnal Penelitian Pendidikan, 13 (1) hlm. 45.

Rusmana, Indra Martha dan Idha Isnaningrum. (2015). Efektivitas Penggunaan Media ICT dalam Peningkatan Pemahaman Konsep Matematika. Jurnal Ilmiah Pendidikan MIPA, 3 (2) hlm: 198-205.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Faculty of Mathematics and Sciences
Universitas Indraprasta PGRI

Address: Jl. Raya Tengah No. 80, Kel. Gedong, Kec. Pasar Rebo, Jakarta Timur 13760 , Jakarta, Indonesia. 
Phone: +62 (021) 7818718 – 78835283 | Close in sunday and public holidays in Indonesia
Work Hours: 09.00 AM – 08.00 PM
Best hours to visit: From 9 am to 11 am or after 3 pm. The busiest times are between 11 am and 3 pm. 

Creative Commons License
Prosiding Seminar Nasional Sains 2020 is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License