Analisis Psikologi Sastra pada Tokoh Utama Novel 3600 Detik Karya Charon Serta Penerapannya pada Pembelajaran Sastra di SMA

Alfiani Damayanti, Hani Afriyani, Nur Lutfia Anggraeni, Risa Amelia Putri

Sari


Penelitian ini berjudul “Analisis psikologi sastra pada tokoh utama novel 3600 detik karya Charon serta penerapannya pada pembelajaran sastra di SMA”. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui unsur psikologi tokoh utama di dalam novel 3600 detik karya Charon dan penerapannya terhadap Pembelajaran sastra di SMA. Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah deskriptif kualitatif, dengan teknik analisis data berupa reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Data dianalisis menggunakan teori psikoanalisis dari Sigmun Freud yang meliputi id, ego dan superego. Pada novel 3600 detik karya Charon terdapat id, ego dan superego pada tokoh utama, unsur id banyak mendeskripsikan keingintahuan terhadap sesuatu, mencari kesenangan, menghindari ketidaknyamanan dan juga pemenuhan unsur biologis. Unsur ego mendeskripsikan tentang membuat keputusan dan pemenuhan kebutuhan id. Selanjutnya unsur superego dikelompokkan ke dalam kelompok benar dan salah, kata hati yang menghukum perilaku yang salah, serta merintangi dorongan id. Tokoh utama dalam novel 3600 detik karya Charon ini lebih didominasi oleh unsur id yang dimana sangat relevan dengan pembelajaran sastra pada tingkat SMA.  

Kata kunci: Psikologi; Id; Ego; Superego; Novel; Pembelajaran sastra.

Referensi


Aswati, R. (2016). Analisis Psikologi Tokoh Sandra Dalam Novel 3600 Detik Karya Charon: Kajian Psikoanalisis Sigmund Freud. Diss. Universitas Mataram .

Charon. (2008). 3600 Detik. Jakarta: PT. Gramedia Pustaka Utama.

Kosasih, E. (2014). Strategi Belajar dan Pembelajaran Implementasi Kurikulum 2013. Bandung: Yrama Widya.

Minderop, A. (2013). Psikologi Sastra. Jakarta: Yayasan Pustaka Obor Indonesia.

Olson, M. &. (2013). Pengantar Teori Kepribadian. Terj. Yudi Santoro. Yogyakarta: Pustaka Pelajar. Terj. Yudi Santoro. .

Rokhmansyah, A. (2014). Studi dan Pengkajian Sastra. Yogyakarta: Graha Ilmu.

Sugiyono. (2016). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Bandung: PT Alfabet.

Uno, H. B. (2012). Model Pembelajaran Menciptakan Proses Belajar Mengajar yang Kreatif dan Efektif. Jakarta: PT Bumi Aksara.

Warisman. (2017). Pengantar pembelajaran sastra. Malang: UB Press.

Yanis Erlina, A. R. (2016). Kajian Psikologi Sastra, Nilai Pendidikan, Dan Relevansinya Sebagai Materi Ajar Sastra Di SMA Pada Novel Ayah Menyayangi Tanpa Akhir Karya Kirana. BASASTRA Jurnal Penelitian Bahasa, Sastra Indonesia dan Pengajarannya Volume 4 Nomor 1 April 2016 ISSN I2302-6405.




DOI: https://doi.org/10.30998/sinastra.v1i0.6217

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.


                                                                                              

Penerbit: Universitas Indraprasta PGRI

Alamat: TB. Simatupang, Jl. Nangka Raya No.58 C, RT.5/RW.5, Tanjung Barat, Kec. Jagakarsa, Jakarta Selatan, Provinsi DKI Jakarta, 12530, Indonesia

Telepon: +62 (021) 7818718 – 78835283 | Tutup pada hari Minggu dan hari libur nasional di Indonesia

Jam Kerja: Pukul 09.00--16.00 WIB

Creative Commons License

SINASTRA: Prosiding Seminar Nasional Bahasa, Seni, dan Sastra is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.