Pengaruh Persepsi Siswa atas Kompetensi Sosial Guru dan Minat Belajar Terhadap Hasil Belajar Matematika di SMP Kristen Kanaan Jakarta

Wisnu Mursabdo

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk menemukan dan menganalisis secara empiris pengaruh persepsi siswa atas kompetensi sosial guru dan minat belajar secara bersama-sama terhadap hasil belajar matematika di SMP Kristen Kanaan Jakarta.  Rancangan penelitian yang digunakan adalah teknik korelasi dengan tiga variabel yang terdiri dari dua variabel bebas, yaitu persepsi siswa atas kompetensi sosial guru dan minat belajar serta satu variabel terikat yaitu hasil belajar Matematika.  Data penelitian dikumpulkan melalui survei daring dengan kuesioner terstruktur variabel bebas dan dokumen nilai untuk variable terikat. Analisis data dilakukan dengan korelasi dan regresi. Sebelum data dianalisis, terlebih dahulu dilakukan analisis statistik deskriptif dan uji persyaratan data (uji normalitas, uji linieritas, uji multikolinieritas dan uji hipotesis). Hasil penelitian menunjukan bahwa terdapat pengaruh yang positif dan signifikan antara persepsi siswa atas kompetensi sosial guru dan minat belajar secara bersama-sama terhadap hasil belajar Matematika. Dengan koefisien korelasi sebesar 0,827 dan koefisien determinasi 0,684 atau 68,4 % persepsi siswa atas kompetensi sosial guru dan minat belajar secara bersama-sama mempengaruhi hasil belajar Matematika. Persamaan regresi yang dihasilkan Y= 19,363 + 0,507X1 + 0,390X2 , hal ini dapat diartikan bahwa semakin tinggi persepsi siswa atas kompetensi sosial guru maka semakin tinggi pula hasil belajarnya dan semakin tinggi minat belajar maka akan semakin tinggi pula hasil belajar Matematika-nya

Full Text:

PDF

References


Basuki Abdulwahab, Wisnijati. (2013). Statistika Parametrik dan Nonparametrik untuk Penelitian. Jakarta : Pustaka Mandiri.

Hidayat, Syarif & Asroi. (2016). Memahami Variabel dan Instrumen Penelitian. Jakarta: Pustaka Mandiri.

Hidayat, Syarif & Asip. (2016). Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta: Pustaka Mandiri.

Hidayat, Syarif & Asroi. (2017). Perencanaan Pendidikan. Jakarta: Pustaka Mandiri.

Hidayat, Syarif & Asroi. (2013). Manajemen Pendidikan. Jakarta: Pustaka Mandiri.

Hidayat, Syarif. (2019). Teori, Proses, dan Konteks Sosial Budaya Pendidikan. Jakarta: Pustaka Mandiri.

Hidayat, Syarif. (2014). Perkembangan Peserta Didik. Jakarta : Pustaka Mandiri.

Hidayat, Syarif. (2012). Profesi Kependidikan. Jakarta : Pustaka Mandiri.

Mursabdo, Wisnu. (2021). Pengaruh Pandemi Covid-19 terhadap Proses Pembelajaran di SMP Kristen Kanaan Jakarta. https://widyasari-press.com/pengaruh-pandemi-covid-19-terhadap-proses-pembelajaran/

Mutakin, Tatan Zaenal & Suendarti, Mamik. (2019). Bahan Praktek Pengolahan Data Design and Analysis of Experiments. Jakarta : Pustaka Mandiri.

Slameto. (2003). Belajar dan Faktor-faktor yang Mempengaruhinya. Jakarta: Rineka Cipta.

Suendarti, Mamik. (2019). Konsep-konsep MIPA. Jakarta: Pustaka Mandiri.

Sugiyono. (2008). Metode Penelitian Pendidikan Pendekatan

Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung : Alfabeta.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Faculty of Mathematics and Sciences
Universitas Indraprasta PGRI

Address: Jl. Raya Tengah No. 80, Kel. Gedong, Kec. Pasar Rebo, Jakarta Timur 13760 , Jakarta, Indonesia. 
Phone: +62 (021) 7818718 – 78835283 | Close in sunday and public holidays in Indonesia
Work Hours: 09.00 AM – 08.00 PM
Best hours to visit: From 9 am to 11 am or after 3 pm. The busiest times are between 11 am and 3 pm. 

Creative Commons License
Prosiding Seminar Nasional Sains 2020 is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License