Pandangan Mahasiswa Terhadap Keefektifan Penggunaan Bahasa Indonesia dalam Komunikasi pada Lingkungan Kampus
Sari
Dengan berkembangnya teknologi yang pesat, membuat komunikasi menjadi lebih banyak menggunakan digital melalui telpon genggam. Bahasa Indonesia yang sehari-hari dipakai untuk komunikasi juga sudah bergeser penggunaannya. Banyak pengaruh dari Bahasa digital yang sudah menjadi kebiasaan terutama di kalangan mahasiswa. Penelitian ini bertujuan untuk lebih menyadari dan mengetahui tentang keefektifan bahasa Indonesia sebagai bahasa komunikasi dalam lingkungan kampus dari sudut pandang mahasiswa. Pengamatan dilakukan secara langsung dengan menggunakan metode pemberian kuesioner dan dilakukan secara online dalam proses pengumpulan data. Hasil yang diperoleh dari 55 mahasiswa menyatakan bahwa Bahasa Indonesia sangat efektif digunakan dalam komunikasi di lingkungan kampus, terlebih-lebih berkomunikasi pada saat pembelajaran di kelas dan di luar kelas seperti kerja kelompok, kegiatan organisasi. Pada akhirnya, walaupun banyak penggunaan Bahasa tidak formal dalam dunia maya, mahasiswa merasa tetap mempergunakan Bahasa Indonesia yang baik dan benar dalam proses belajar mengajar dan komunikasi antar mahasiswa, terutama karena mahasiswa berasal dari berbagai daerah, sehingga Bahasa Indonesia dapat membuat komunikasi menjadi lancar.
Kata Kunci: Bahasa Indonesia; Komunikasi; Efektif; Lingkungan Kampus
Teks Lengkap:
PDFReferensi
Fatmawati, N. (2021). Berkomunikasi secara efektif, Ciri Pribadi yang berintegritas dan penuh semangat. https://www.djkn.kemenkeu.go.id/artikel/baca/13988/Berko munikasi -Secara-Efektif-Ciri-Pribadi-yang-Berintegritas-Dan-Penuh-Semangat. html
Gunawan, H. I. (2020). Bahasa Indonesia Lingua Franca Pencetak Karakter Negeri. Purwokerto: CV.Pena Persada.
Herawati, E. (2011). Komunikasi Dalam Era Teknologi Komunikasi Informasi. Humaniora, 2(1), 100-109.
Pusat Bahasa, Departemen Pendidikan Nasional. (2008). Kamus Bahasa Indonesia. https://oldi.lipi.go.id/public/Kamus%20Indonesia.pdf
Thabroni, G. (2022). Instrumen Penelitian: Pengertian, Kriteria & Jenis (Penjelasan lengkap). https://serupa.id/instrumen-penelitian/
Waridah. (2016). Berkomunikasi dengan Berbahasa Efektif Dapat Meningkatkan Kinerja. Jurnal Simbolika, 2(2).
Wedayanthi, N. K., Suandi, I. N., & Artawan, G. (2014). Efektivitas Pemakaian Bahasa Indonesia dalam Karya Tulis Sehubungan dengan Perolehan Skor Seksi Menulis Uji Kemahiran Berbahasa Indonesia (UKBI) pada Guru. Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Bahasa Indonesia, 3(1).
DOI: https://doi.org/10.30998/sinastra.v1i0.6097
Refbacks
- Saat ini tidak ada refbacks.
Penerbit: Universitas Indraprasta PGRI
Alamat: TB. Simatupang, Jl. Nangka Raya No.58 C, RT.5/RW.5, Tanjung Barat, Kec. Jagakarsa, Jakarta Selatan, Provinsi DKI Jakarta, 12530, Indonesia
Telepon: +62 (021) 7818718 – 78835283 | Tutup pada hari Minggu dan hari libur nasional di Indonesia
Jam Kerja: Pukul 09.00--16.00 WIB
SINASTRA: Prosiding Seminar Nasional Bahasa, Seni, dan Sastra is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.