Teknik Penerjemahan Subtitle Film dalam Film Yowis Ben 3
Sari
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh penggunaan bahasa Jawa sebagai bahasa utama di dalam film Yowis Ben 3. Oleh karena itu, penting untuk mengetahui teknik penerjemahan apa saja yang digunakan pada subtitle film Yowis Ben 3. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan penggunaan jenis-jenis teknik penerjemahan pada subtitle dalam film Yowis Ben 3. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif kualitatif. Pemilihan metode penelitian tersebut dikarenakan data yang didapat dideskripsikan menggunakan paragraf deskriptif, bukan angka-angka statistik yang kerap ditemui dalam penelitian kuantitatif. Penggunaan metode penelitian kualitatif dilengkapi penulis sendiri sebagai instrumen penelitian. Teknik pengumpulan dan analisis data dalam penelitian ini menggunakan teknik analisis isi. Penggunaan teknik analisis isi dimaksudkan karena penelitian ini menekankan pada makna isi komunikasi dalam subtitle film Yowis Ben 3. Dalam penelitian ini didapatkan data bahwa penyusunan subtitle untuk film Yowis Ben 3 menggunakan empat jenis teknik penerjemahan, yakni teknik penerjemahan harfiah, teknik penerjemahan kompresi linguistik, teknik penerjemahan penambahan, dan teknik penerjemahan variasi.
Kata Kunci: Teknik Penerjemahan; Subtitle; Yowis Ben 3
Referensi
Afrizal. (2017). Metode Penelitian Kualitatif: Sebuah upaya Mendukung Pengguanaan Penelitian Kualitatif dalam Berbagai Disiplin Ilmu. Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada.
Arikunto, S. (2010). Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta.
Bungin, Burhan. (2011). Penelitian Kualitatif. Jakarta: Kencana Predana Media Group.
Hanim, Lubis. (2018). Terjemahan Slang Dalam Subtitle Bahasa Indonesia Pada Film Faster. Basastra: Bahasa dan Sastra. Universitas Sumatera Utara. 1 (7), 69-76.
Herwina, Riska. (2020). Analisis Hasil Penerjemahan Puisi Prancis Abad XIX Ke Dalam Bahasa Indonesia Menurut Model Juliane House (Skripsi). Universitas Pendidikan Indonesia, Bandung.
Irvanny, Farah. (2020). Penerjemahan Subtitle Bahasa Anak dari Bahasa Jepang ke Dalam Bahasa Indonesia Anime Gakuen Babysistters (Skripsi). IAIN Salatiga, Salatiga.
Moleong, Lexy J. (2017). Metode Penelitian Kualitatif. Bandung: PT. Remaja Rosdakarya Offset.
Rahma, Dita. (2018). Analisis Teknik Penerjemahan Adaptasi Dan Variasi Pada Subtitle Film Batman Versi Bahasa Jawa Mataraman. Prasasti: Journal of linguistic. 3 (1), 13-29.
Sugiyono. 2016. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: Penerbit Alfabeta.
Sutopo, Anam. (2012). Teknik Penerjemahan Naskah Pidato Kenegaraan Presiden Republik Indonesia Dari Bahasa Indonesia Ke Dalam Bahasa Inggris. Journal UMS Universitas Muhammadiyah Surakarta. 24 (1), 77-100.
DOI: https://doi.org/10.30998/sinastra.v1i0.6171
Refbacks
- Saat ini tidak ada refbacks.
Penerbit: Universitas Indraprasta PGRI
Alamat: TB. Simatupang, Jl. Nangka Raya No.58 C, RT.5/RW.5, Tanjung Barat, Kec. Jagakarsa, Jakarta Selatan, Provinsi DKI Jakarta, 12530, Indonesia
Telepon: +62 (021) 7818718 – 78835283 | Tutup pada hari Minggu dan hari libur nasional di Indonesia
Jam Kerja: Pukul 09.00--16.00 WIB
SINASTRA: Prosiding Seminar Nasional Bahasa, Seni, dan Sastra is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.